Fachry Nur Mallo
Vegetasi Ranca Upas didominasi hutan tropis primer dan sekunder tua pegunungan
bawah ketinggian diatas 1.700 m. Di pinggiran hutan ini terhampar lahan
budidaya dan rawa. Daerah ini ini terletak di selatan Bandung, berjarak kurang
lebih 50 km dari kota tersebut. Bersama
Ciwidey dan Kawah putih merupakan tujuan wisata terkenal di selatan Bandung.
Hutan tropis di Ranca Upas relatif
masih terjaga, sehingga masih banyak dijumpai fauna. Mamalia yang paling terkenal Pather pardus,
jejaknya masih sering dijumpai, juga Presbytis comata dan Trachypithecus
auratus kadang dijumpai berkelompok atau berpasangan. Berbagai jenis amfibia, yang sering dijumpai Microhyla
palmipes, Rachoporus reindwardii, Rachoporus margaritifer dan Megaphrys montana.
Serta berbagai jenis reptilia, serangga, terutama kupu-kupu. Khusus avivauna, belum ada data resmi jumlah
jenisnya di kawasan ini. Untuk memenuhi kebutuhan
data pada tulisan ini, saya mengumpulkan hasil pengamatan saya dan pengamat-pengamat
lain, dan berhasil terdata 113 jenis hidup di tempat ini.