Minggu, 24 Maret 2019

CACATAN TINGKAH LAKU, EKOLOGI DAN BIOGEOGRAFI DELIMUKAN SULAWESI (Gallicolumba tristigmata)


NOTES  BEHAVIOR, ECOLOGY AND BIOGEOGRAPHY
SULAWESI GROUND-DOVE (Gallicolumba tristigmata)
Oleh: Fachry Nur Mallo
PENDAHULUAN
Gallicolumba tristigmata merupakan merpati-tanah cantik penghuni lantai hutan primer dan sekunder tua Sulawesi.  Perpaduan punggung, sayap, tunggir dan ekor coklat tua,  muka, dagu dan depan leher putih, dahi dan perut kuning, mahkota dan belakang tengkuk biru, samping leher ungu tua membuat pola warna yang indah pada burung ini. Seperti melihat pola lukisan yang sangat indah.
Burung ini merupakan endemik Sulawesi, dan hanya dijumpai terbatas di daratan utama, pada kawasan hutan primer dan hutan sekunder tua di dataran rendah dan dataran tinggi.
Foto 1:  Keindahan bulu Gallicolumba tristigmata yang mengagumkan
Sangat disayangkan kehidupannya sangat jarang diketahui, karena sangat liar sehingga sulit teramati. Maka tidak heran data burung ini sangat kurang tersedia, terutama perilaku dan ekologinya, khususnya perkembangbiakannya.
Beberapa tahun lalu saya mecoba mengumpulkan data burung ini, dan berhasil terkumpul data tingkah laku, ekologi, dan biogeografi, yang saya rangkum dalam tulisan ini. Data ini walaupaun sedikit tetapi saya yakin akan sangat bermanfaat.
Sejak 1990 saya melakukan pengamataan di hutan-hutan Sulawesi. Saya harus memendam keinginan begitu lama untuk bertemu burung ini, sebelum akhirnya berhasil berjumpainya pada 2010 di hutan sekunder tua Desa Ganda-Ganda, Morowali Utara.
Data tingkah laku dan habitat burung ini selain dari pengamatan saya lakukan, juga dari hasil wawacara para masyarakat yang melakukan aktifitas di hutan, juga data dari pengamat lain.