Oleh:
Fachry Nur Mallo
Gambar 1. Foto Babyrousa sp. |
Pengantar
Babyrousa merupakan salah satu hewan mamalia saya
paling saya kagumi di Sulawesi, dan juga banyak ahli fauna mengagumi hewan ini.
Kekaguman ini karena keunikannya yang sangat berbeda dengan kelompok babi lain.
Terutama taringnya yang khas, sehingga membentuk sub famili sendiri.
Saya sering membaca di beberapa artikel dan mendengarkan cerita teman-teman berkecimpung di penelitian hewan tentang keunikan hewan ini, dan diduga merupakan hewan purba yang tersisa. Tetapi seluruh informasi tersebut hanya sekedar penjelasan tanpa menjelaskan rujukan literatur.