Selasa, 22 Desember 2020

TERNYATA KERABAT KANCILAN BUAH (Hylocitrea spp.) di IRAK

Oleh : Fachry Nur Mallo

Gambar 1. Foto Hylocitrea bonensis di Gunung Rorekatimbu, Taman Nasional Lore Lindu

Pengamatan kancilan buah

Pada 15 Nopember 2014 penulis bersama Dadang Dwi Putra melakukan pengamatan dan hunting foto burung di Gunung Rorekatimbu, Taman Nasional Lore Lindu.  Di perjalanan antara Puncak Helipad dan Puncak Dingin di atas ketinggian 2000 kami dikagetkan untuk pertamakalinya menjumpai sangat banyak kawanan burung ini mengunjungi pohon berbuah, memakan buahnya.  Pada 18 Nopember 2020 fenomena ini kami jumpa lagi pada jalan antara Puncak Dingin dan Lembah Anaso pada ketinggian yang sama.  Saat itu, total kami menjumpai paling sedikit 100 individu burung ini, jumlah tertinggi yang pernah tercatat (Mallo 2020).

Selasa, 08 Desember 2020

CATATAN BURUNG DI LEMBAH PALU, SULAWESI TENGAH

(Birds Note in Palu Valley, Central Sulawesi)

Oleh Fachry Nur Mallo

Gambar 1.  Foto Merops philippinus di dekat Kampus Untad

PENDAHULUAN

Geologi, Geomorfologi dan iklim

Lembah Palu merupakan sebuah lembah yang membentang cukup luas memanjang dari arah Selatan menuju ke bagian Utara di jantung Sulawesi.  Dari Kecamatan Sigi Biromaru, Kecamatan Dolo dan Kecamatan Maravola pada bagian selatan, hingga Kecamatan Sindue pada Bagian Utara. 

Lembah ini terletak tepat di atas sesar Palu-Koro, sesar utama Sulawesi yang memanjang dari Teluk Bone membelah bagian tengah Sulawesi hingga Laut Sulawesi.  Sesar ini merupakan salah satu sesar sangat aktif di Indonesia.  Hal ini menyebabkan aktivitas vulkanis  sering terjadi di lembah ini.  Dari seluruh tempat sepanjang sesar ini, penduduk yang menghuni Lembah Palu yang paling menderita, karena sering mengalami bencana vulkanis akibat pergerakan sesar ini.  Masih terbayang diingatan kita pada September 2018 lalu, akibat aktivitas sesar ini memicu terjadinya tsunami, likuifaksi dan tanah longsor di Kota Palu dan sekitarnya yang mengakibatkan ribuan orang meninggal dunia.